Medan–Skalanews: Rektor Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN Sumut) Prof Dr Syahrin Harahap MA, mengikuti upacara jalannya detik-detik Peringatan Hari UlangTahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) secara virtual, langsung dari Kampus I Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara (Sumut) Jalan Sutomo Medan, Selasa (17/8).
Kegiatan Peringatan detik-detik Proklamasi ini diselenggarakan berdasarkan Surat Edaran (SE) Menteri Agama (Menag) RI, tenteng Kegiatan mengikuti ucapara HUT ke-76 Kemerdekaan RI melalui siaran televisi.
Surat Edaran Menteri Agama RI Nomor 22 tahun 2021 tertanggal 13 Agustus 2021, tentang Pedoman Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2021 di lingkungan Kementerian Agama diteken Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Sekjen Kemenag) Nasir.
Surat Edaran itu pada intinya meminta Pejabat, Pimpinan Tinggi Pratama atau sederajat dan Pegawai pada Kementerian Agama Pusat, wajib mengikuti upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia secara virtual dari kantor masing-masing, melalui televisi. Hal itu dilakukan Rektor UIN Sumut. SN-W16